Internet Marketing untuk Pemula

Menguasai Internet Marketing untuk Pemula diperlukan bagi yang belum mengerti mengenai dasar-dasar Internet Marketing itu sendiri, cara membuat website dasar dari membeli domain seperti mediumstartup.com ini, menyewa hosting, dan sebagainya. Internet Marketing adalah pemasaran suatu produk, baik produk digital atau produk riil, melalui media Internet atau online, seperti website, aplikasi smartphone, sosial media dan sebagainya.

Bisnis online saat ini merupakan bisnis yang menjadi trend, dimana bisnis online ini mulai berkembang dan di masa depan akan dapat mengalahkan bisnis konvensional. Saat ini, bisnis konvensional mulai beralih juga ke bisnis online, sehingga mampu berkembang dan tidak ketinggalan pasar. Untuk dapat sukses di bisnis online, maka kita perlu menguasai ilmu Internet Marketing untuk dapat memasarkan produk dan jasa melalui media internet atau online.

Beberapa platform yang dapat digunakan dalam Internet Marketing, yaitu website dan sosial media. Platform website seperti wordpress dan blogspot, sedangkan platform sosial media seperti facebook, instagram, twitter, dan sebagainya. Apabila kita belajar mengenai Internet Marketing maka tidak hanya belajar memasarkan produk melalui media website, tetapi dapat juga melalui sosial media.

Internet Marketing untuk Pemula

Belajar Internet Marketing tentu dimulai dengan pemahaman yang benar tentang apa itu serta perbedaan antara Internet Marketing dan Bisnis Online. Internet Marketing merupakan bagian dari Bisnis Online karena cakupan dari Bisnis Online sangat luas. Internet Marketing hanya dapat dikatakan sebagai pemasaran produk atau jasa melalui media internet/online, sedangkan bisnis online tidak hanya mencakup internet marketing tetapi dapat juga seperti e-commerce atau toko online, penjualan software/aplikasi, games, financial technology, cloud service dan sebagainya.

Tetapi dasar untuk memasuki bisnis online adalah Internet Marketing, dimana kita dapat belajar dan mengetahui cara membuat website, cara memasarkan produk melalui SEO (search engine optimization), membuat produk digital, memasarkan produk sendiri atau produk orang lain (melalui program affiliate), riset pasar dengan keyword search (kata kunci pencarian), dan sebagainya. Dimulai dari dasar Internet Marketing maka kita dapat mengetahui dunia bisnis online sampai dengan dunia startup atau perusahan rintisan dalam bidang teknologi informasi.

Internet Marketing untuk Pemula sangat berguna sebagai dasar kita untuk memasuki bisnis online. Beberapa tutorial Internet Marketing untuk Pemula sangat banyak didapatkan di internet bahkan secara gratis. Pelatihan internet marketing yang baik, yaitu tidak hanya belajar sendiri secara otodidak melalui e-book, tetapi praktek langsung yang dibimbing oleh seorang mentor yang sudah memiliki pengalaman di dunia Internet Marketing. Untuk tutorial dan pelatihan Internet Marketing murah bagi pemula dapat dilihat disini.

1 thought on “Internet Marketing untuk Pemula”

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *